Cerpen FIlm

Cerpen FIlm

Sinopsis Film Waktu Maghrib, Film Horor Mitos Tentang Maghrib

Cerpen Film - Berikut ini adalah sinopsis film Waktu Maghrib yang kini sedang tayang di Bioskop di Indoneisa. Film ini merupakan film horor yang mengisahkan tentang mitos soal Maghrib.

Film ini juga merupakan sebuah film karya kolaborasi antara Rapi Films sengan Skymedia. Film ini akan mengangkat tema mitos tentang Maghrib yang banyak beredar di Indonesia.

Film Waktu Maghrib ini diperankan oleh Ali Fikry, Bima Sena, Nafiza Faia Rani, Andri Mashadi dan Aulia Sarah. Penasaran dengan jalan cerita film ini? Simak sedikit sinopsis film Waktu Maghrib berikut ini.

Film ini akan dimulai dengan kisah kekesalan dari Adi dan Saman yang dimana mereka selalu dimarahi oleh Bu Woro di sekolah, sebab keduanya ini terlalu sering terlambat masuk sekolah.

Bu Woro akhirnya pun memberikan hukuman kepada mereka. Keduanya merasa sangat kesal dengan hukuman yang diberikan oleh Bu Woro.

Pada suatu hari saat menjelang Maghrib, Adi dan Saman yang kesal menyumpahi Bu Woro agar segera meninggal dunia. Namun yang tak disangka-sangka, sumpah tersebut menjadi kenyataan.

Bu Woro benar-benar meninggal dalam sebuah kecelakaan tragis yang dialaminya. Lantas mendengar hal tersebut, Adi dan Saman pun terkejut dan ketakukan akan sumpahnya.

Di sisi lain, Ayu berpamitan untuk pergi salat di Masjid kepada ayahnya. Ayahnya pun mengingatkan agar Ayu harus segera pulang usai dirinya selesai salat Maghrib di Masjid.

Namun saat diperjalanan, Ayu melihat ada sesosok perempuan yang sangat mirip dengan Ibu Woro, namun dengan wujud yang amat menyeramkan.

Rupanya, makhluk tersebut memiliki niat untuk mengganggu Ayu. Tidak hanya mengganggu Ayu saja, anak-anak yang lain pun turut diganggu oleh sosok arwah misterius tersebut.

Begitu juga dengan hidup Adi dan Saman yang kini hidup merkea berdua tidak lagi sama seperti dulu. Terlebih lagi, Adi dan Saman terlebih dahulu mendapatkan teror dari arwah yang menyeramkan tersebut.

Demikian sedikit sinopsis film Waktu Maghrib, lantas bagaimana kelanjutan kisah mereka? Saksikan film Waktu Maghrib di bioskop-bioskop kesayangan Anda.

Sumber: Sonora.id

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.